Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah

Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah - Anda ingin menghafal tabel periodik? Namun anda sulit untuk menghafal tabel periodik tersebut?...

Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah

Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah - Anda ingin menghafal tabel periodik? Namun anda sulit untuk menghafal tabel periodik tersebut? Tabel periodik memang terdiri atas banyak unsur dan sangat sulit untuk dihafalkan satu persatu.

Nah, bagi anda yang ingin menghafal tabel periodik dengan mudah. Ada cara sederhana yang dapat anda gunakan untuk menghafal unsur-unsur dalam tabel periodik tersebut. Cara ini dikenal dengan nama "Jembatan Keledai". Meskipun namanya sedikit aneh, namun cara ini sangat ampuh digunakan untuk menghafal tabel periodik.

Caranya sangat mudah yaitu merangkai lambang unsur dalam tabel periodik tersebut menjadi sebuah kalimat yang mudah anda ingat. Perhatikan cara-caranya di bawah ini untuk memudahkan anda dalam menghafal tabel periodik.

Jembatan Keledai Setiap Golongan

Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah

A. Unsur golongan 1A (Alkali)

Golongan Alkali terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. H : Hidrogen
2. Li : Litium
3. Na : Natrium
4. K : Kalium
5. Rb : Rubidium
6. Cs : Caesium
7. Fr : Fransium

Untuk menghafal ketujuh lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat ketujuh lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Hari Libur Nanti Kita Rebut Calon Suaminya Friska
2. HaLiNa Kawin Robi Cemas Frustasi

B. Unsur golongan 2A (Alkali Tanah)

Golongan Alkali Tanah terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. Be : Berilium
2. Mg : Magnesium
3. Ca : Kalsium
4. Sr : Strontium
5. Ba : Barium
6. Ra : Radium

Untuk menghafal keenam lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat keenam lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Beli Mangga Cap Sri Baginda Raja
2. Beli Mangga Campur Sirsak Bagi Rasa
3. Bemo Mogok Campur Srempet Bajajnya Rama

C. Unsur golongan 3A (Boron / Alumunium)

Golongan Boron/ Alumunium terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. B : Boron
2. Al : Alumunium
3. Ga : Galium
4. In : Indium
5. Tl : Talium

Untuk menghafal kelima lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat kelima lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Butet Alghazali Gadis Indonesia Tulen
2. Bu Alin Ga InTelek
3. Bang Ali Gabung Ini Tali

D. Unsur golongan 4A (Carbon)

Golongan Carbon terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. C : Carbon
2. Si : Silikon
3. Ge : Germanium
4. Sn : Stannum (Timah)
5. Pb : Pelumbum (Timbal)

Untuk menghafal kelima lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat kelima lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Ceri Si Gendut Sedang Puber
2. Cah Sing Gendut Seneng Padang bulan

E. Unsur golongan 5A (Nitrogen)

Golongan Nitrogen terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. N : Nitrogen
2. P : Fospor
3. As : Arsenik
4. Sb : Stibium
5. Bi : Bismut

Untuk menghafal kelima lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat kelima lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Nina Pacaran Asik Sabet Bibir
2. Nona Parti Asik Sibuk Bisnis
3. Nenek Petani Asik Sebar Biji

F. Unsur golongan 6A (Khalkogen)

Golongan Khalkogen terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. O : Oksigen
2. S : Sulfur (Belerang)
3. Se : Selenium
4. Te : Telurium
5. Po : Polonium

Untuk menghafal kelima lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat kelima lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Orang Sini Senang Telanjang Polos
2. Om Sugeng Sering Tebang Pohon
3. Ogah Sabar Sekarang Tembak Polisi

G. Unsur golongan 7A (Halogen)

Golongan Halogen terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. F : Flour
2. Cl : Klor
3. Br : Brom
4. I : Yodium
5. At : Astatin

Untuk menghafal kelima lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat kelima lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Friend Club Baru Ingin Atraksi
2. Frans Celana Biru Ikut Atraksi

H. Unsur golongan 8A (Gas Mulia)

Golongan Gas Mulia terdiri atas :

No. Lambang Unsur Nama unsur
1. He : Helium
2. Ne : Neon
3. Ar : Argon
4. Kr : Kripton
5. Xe : Xenon
6. Rn : Radon

Untuk menghafal keenam lambang unsur tersebut, anda dapat menghafalnya dengan membuat keenam lambang unsur tersebut menjadi satu kalimat.

Contohnya :
1. Heboh Negara Argentina Karena Xepakan Ronaldo
2. Hesti Nenek Ardi Kurus Xeperti Ranting

Bagaimana, mudah sekali dihafalkan kalimat-kalimat di atas? Anda juga dapat menciptakan kalimat-kalimat baru yang lebih mudah diingat dan diucapkan agar mudah menghafal tabel periodik. Jadi, anda dapat menghafal tabel periodik dengan mudah dan tidak mudah lupa.

Demikianlah artikel tentang Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah semoga bermanfaat.

COMMENTS

Name

Absurd,1,Action,17,Adsense,4,Adventure,2,Anime Campuran,152,banyuwangi,5,Barat,1,BeritaCPNS,6,BeritaEkonomi,16,BeritaIslami,14,Biografi,1,Blog,11,Campursari,19,Ceramah,27,Chord Gitar,1,DAcademy 3,37,dangdut,17,Download Aplikasi,5,Drama,83,Ebook,1,Fakta Menarik,1,Gaya Hidup,4,Harga Hp,2,Hari Game Indonesia,2,Hip Hop,1,Horror,44,Hot,1,House,1,HUT RI,2,Indonesia,13,Info,1,Info Menarik,66,InfotainmentNews,9,Instagram,1,Islam,1,Jandhut,16,Kehamilan,5,kenangan,3,Kesehatan,12,Komedi,23,lagista,3,Lagu Koplo MP3,535,Lite,1,mafia sholawat,28,Motivasi,3,Movies,17,Nada Dering MP3,6,New Cobra,5,New Kendedes,4,new pallapa,26,News,15,Off Topic,1,Parenting,13,Pendidikan,23,Penyakit,2,Pokèmon Gò,1,pop,11,Religi,17,remix,2,Review,26,RGS,3,Rio 2016,2,Romance,11,Saekano,1,Sera,83,Series,2,Sholawat,41,Sony,1,Streaming,1,Superhero,1,Tersedia,107,the rosta,37,Thriller,11,Tips,46,Tips Android,8,Trik,1,Trik Android,4,Tutorial,4,TV Online,1,UpdateInfo,19,Video Koplo,29,Widget,5,Windows,5,Xiaomi,1,
ltr
item
Gado Gado Blog : Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah
Cara Menghafal Tabel Periodik Dengan Mudah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjvqQqbt6OhlgDc54mZ2m40bAReNn4xZoC_6BePOTbGe9iWjeSn-3jwaPR-2yNZJtctihV8POLAPGujVGt73_HzXZRw1m9OOUqkAtvMp0SveofjiUO8to9vnhPYMjitM93AATSWXcaAXcIO/s640/Cara+Menghafal+Tabel+Periodik+Dengan+Mudah.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjvqQqbt6OhlgDc54mZ2m40bAReNn4xZoC_6BePOTbGe9iWjeSn-3jwaPR-2yNZJtctihV8POLAPGujVGt73_HzXZRw1m9OOUqkAtvMp0SveofjiUO8to9vnhPYMjitM93AATSWXcaAXcIO/s72-c/Cara+Menghafal+Tabel+Periodik+Dengan+Mudah.png
Gado Gado Blog
https://gado008.blogspot.com/2016/08/cara-menghafal-tabel-periodik-dengan.html
https://gado008.blogspot.com/
http://gado008.blogspot.com/
http://gado008.blogspot.com/2016/08/cara-menghafal-tabel-periodik-dengan.html
true
1679061168556332849
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy